Logo Tridharma

Logo Tridharma
Blog Pendidikan. Diberdayakan oleh Blogger.

WALK IN INTERVIEW BANK BTPN SYARIAH DI KAMPUS BSI

Posted by Endang  |  No comments

Proses Rekrutmen Karyawan PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) Unit Usaha Syariah tahun 2014 mengadakan proses rekrutmen massal . Pelaksanaan tes dilakukan dengan bekerja sama dengan Kampus BSI dilaksanakan pada 11 September yang lalu. Proses penyaringan calon karyawan Bank BTPN Unit Syariah ini dilaksanakan berdasarkan SK Direksi No. 0264-E/HCSB-RESOURCING/BPTN/IX/2014, dengan tujuan untuk mencari tenaga kerja yang memiliki kompetensi tinggi baik dari sisi kecerdasan intelektual, emosi dan juga spiritual.

Bertempat di Lantai III, Ruang 301, dilakukan pembukaan Management Training secara resmi oleh R. Aditya Subagyanto selaku Resourcing Support Manager. Pada pembukaan acara disampaikan
mengenai alur pelaksanaan penerimaan calon karyawan Bank BTPN Unit Syariah. Dalam rekrutmen ini akan dibutuhkan banyak  calon karyawan dari jenjang  D1, D3 dan S1 untuk menduduki posisi yang ditawarkan yaitu Account Manager (AM), Back Office (BO) dan Customer Service & Teller (CST)”.

Calon karyawan ini akan melalui dua tahap seleksi yaitu seleksi psikotest dan seleksi interview. Bagi calon karyawan yang dinyatakan lolos akan langsung menerima materi Classroom berupa pengenalan perusahaan dan juga materi khusus mengenai Training Service. Menurut Bpk. Aditya, begitu beliau akrab disapa, dengan pembekalan ilmu dan keterampilan dasar ini calon karyawan diharapkan mampu memberikan kontribusi kepada Bank BTPN nantinya.


Pada acara tersebut perwakilan BSI memberikan sambutan hangat kepada seluruh calon karyawan yang duduk rapi mengenakan seragam hitam putih lengkap dengan dasi. Dalam sambutannya tersebut disampaikan agar calon karyawan dapat mengikuti proses rekrutment dengan sebaik-baiknya namun tetap menjaga kebersihan lingkungan kampus dan kepada para peserta mengucapkan slogan Kampus BSI : “Kuliah..?” dan disambut kompak para peserta menjawab “BSI Aja!!”. Luar biasa ternyata Kampus BSI telah dikenal masyarakat.

14:15 Share:
About Naveed Iqbal

Nulla sagittis convallis arcu. Sed sed nunc. Curabitur consequat. Quisque metus enim venenatis fermentum mollis. Duis vulputate elit in elit. Follow him on Google+.

0 komentar:

Dapatkan Update terbaru dari Blog ini
Complete the form below, and we'll send you the best coupons.

Deliver via FeedBurner
back to top